Breaking News

Wednesday, November 30, 2016

PENYEARAH GELOMBANG PENUH

Penyearah gelombang penuh adalah sebuah penyearah yang menggunakan 2 buah dioda yg dirakit pada sebuah transformator  CT (Center Tap).  Rangkaian penyearah ini merupakan bagian dari rangkaian Power Supply  atau Rangkain Catu Daya yang digunakan untuk mengubah Arus Bolak Balik (Alternating Current) menjadi Arus Searah (Direct Current). Fungsi Trafo untuk menurunkan tegangan AC. Fungsi Dioda D1 da D2 untuk mengubah arus bolak balik menjadi arus searah.
Prinsip kerja 
Pada ½ siklus positif  titik a menjadi positif (+) dan titik d menjadi negatif (-). Dioda D1 mendapat tegangan forward bias ( Anoda D1 positif ) sedangkan Dioda D2 mendapat tegangan reverse bias (Anoda D2 mendapat tegangan negatif ) sehingga dioda D1 menghantar ½ siklus positif dengan arah arus adalah :
a – D1 – b – R – c – CT – d
Pada ½ siklus negatif  titik a menjadi negatif (-) dan titik d menjadi positif (+). Ddioda D1 mendapat tegangan reverse bias (anoda D1 negatif) sedangkan dioda D2 mendapat tegangan forward bias (anoda D2 positif) sehingga D2 menghantar ½ sikus negatif dengan arah arus : 
d – D2 – b – R – c – CT – a

Contoh Perhitungan
Bila tegangan sekunder trafo 6 V ( 3 – CT – 3 ), maka besarnya tegangan keluaran (Vout) diperoleh dengan cara :
1. Tegangan maksimum adalah : 1,41 x 3 V = 4,23 V
2. Tegangan keluaran (Vout) = 0,636 x 4,23 = 2,69 V =2,7 V 3 x 0,9 = 2,7 V

Demikian tutorial kali ini, selamat membaca semoga bermanfaat !
Penyearah gelombang (rectifier) adalah bagian dari power supply / catu daya yang berfungsi untuk mengubah sinyal tegangan AC (Alternating Current) menjadi tegangan DC (Direct Current).

Read more at: http://elektronika-dasar.web.id/konsep-dasar-penyearah-gelombang-rectifier/
Copyright © Elektronika Dasar
Penyearah gelombang (rectifier) adalah bagian dari power supply / catu daya yang berfungsi untuk mengubah sinyal tegangan AC (Alternating Current) menjadi tegangan DC (Direct Current).

Read more at: http://elektronika-dasar.web.id/konsep-dasar-penyearah-gelombang-rectifier/
Copyright © Elektronika Dasar
Penyearah gelombang (rectifier) adalah bagian dari power supply / catu daya yang berfungsi untuk mengubah sinyal tegangan AC (Alternating Current) menjadi tegangan DC (Direct Current).

Read more at: http://elektronika-dasar.web.id/konsep-dasar-penyearah-gelombang-rectifier/
Copyright © Elektronika Dasar

No comments:

Post a Comment

Designed Template By Blogger Templates - Powered by Sagusablog